Konsisten Bullish, Loom Network Berhasil Masuk 100 Besar

UpsidebitNews — Loom Network (LOOM) menarik perhatian pelaku pasar setelah konsisten bullish sejak 10 September.

Harga LOOM mencatatkan kenaikan yang signifikan sebesar 388,37% pada periode 10 September hingga 11 Oktober. Hal tersebut membawa LOOM menempati daftar top 100 di Coinmarketcap berdasarkan kapitalisasi pasar.

Loom Network adalah platform yang berfungsi sebagai layanan yang dibangun di atas Ethereum dan memungkinkan pengembang menjalankan aplikasi terdesentralisasi (dApps) berskala besar.

Platform tersebut dirilis pada 1 Oktober 2017 dan didirikan oleh Matthew Campbell, James Martin Duffy, dan Luke Zhang.

Sebanyak 23,04% dari total volume perdagangan LOOM diperdagangkan di Binance dengan pair LOOM/USDT.

Kendati demikian, LOOM merupakan aset kripto yang baru listing di Binance pada 24 Maret 2023.

Harga LOOM Terus Menguat

Harga LOOM terus menguat setelah naik tajam pada 22 September. Kandil harian LOOM pagi ini kembali di tutup hijau dengan kenaikan sebesar 6,60%.

Daily candle LOOM di tutup pada level $0,20795, dengan harga tertinggi berada pada level $0,21000, dan harga terendah berada pada level $0,18525.

LOOM/USDT daily chart Binance. Source: TradingView. By: Arli Fauzi.

Pergerakan harga LOOM memulai laju bullish ketika penutupan kandil 10 September berhasil di tutup hijau dengan kenaikan 9,64% dan di dukung oleh volume perdagangan yang mumpuni.

Kenaikan harga tersebut berlanjut hingga berhasil breakout resistance yang merupakan harga tertinggi pada penutupan kandil harian 24 Maret di level $0,07745.

Hal tersebut berhasil memicu sentimen positif pelaku pasar dan mendorong kenaikan harga lebih tinggi.

Pada penutupan kandil harian pagi ini, laju bullish LOOM terus menguat dan berhasil breakout harmonic resistance pada level $0,20321, yang saat ini berubah fungsi menjadi support terdekat.

Jika aksi beli terus meningkat, maka laju bullish berpotensi terus menguat hingga menyentuh harmonic resistance di level $0,24038 sebagai target naik selanjutnya.

Whale Menguasai Pasokan Beredar

Kenaikan harga LOOM diperkirakan terjadi karena adanya pembelian secara masif oleh para Whale.

Berdasarkan data dari Coinmarketcap, sebanyak 95,14% pasokan beredar (circulating supply) LOOM dimiliki oleh Whale.

Whale Holdings. Source: Coinmarketcap.

Data on-chain menunjukkan bahwa sebanyak 15 wallet memiliki LOOM lebih dari $100 ribu.

Addresses by Holdings. Source: Coinmarketcap.

Hal tersebut menjadi sinyal hati-hati bagi pelaku pasar dengan skala ritel, karena apabila ada Whale yang melakukan penjualan, maka harga LOOM diperkirakan akan mengalami goncangan.

Visited 4 times, 1 visit(s) today

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *